Belajar Bahasa Inggris Dengan Cepat

Seberapa cepat Anda bisa menguasai bahasa Inggris tergantung dari kesungguhan Anda dalam belajar bahasa internasional tersebut. Sebenarnya sulit bagi saya untuk memberikan jangka waktu yang tepat untuk seseorang yang sedang belajar bahasa Inggris dari tingkat dasar hingga benar-benar mahir. Setiap orang yang ingin cepat berbicara, mendengar dan menulis bahasa Inggris perlu memperhatikan hal-hal sebagai berikut:

Belajar bahasa Inggris memerlukan waktu dan proses

Anda tidak bisa langsung melompat dari tingkat dasar langsung ke tingkat mahir. Hal itu sangatlah tidak memungkinkan. Anda harus menanjak dari tingkat basic ke elementary lalu selanjutnya ke intermediate dan akhirnya advanced. Jadi ada proses yang harus dilewati sebelum Anda benar-benar mahir menguasai bahasa Inggris. Proses bisa dipercepat jika Anda mempelajari bahasa tersebut setiap hari. Jadi Anda tidak hanya menggunakannya di dalam ruang kelas saja melainkan di setiap saat. Anda perlu untuk berusaha memakai bahasa Inggris sebanyak mungkin sejak bangun, kerja dan kembali ke rumah. Agar hal itu bisa terjadi, Anda perlu mengelilingi diri Anda dengan bahasa tersebut, contohnya: ketika menonton TV cobalah cari channel yang berbahasa Inggris. Jika sedang membaca majalah maka dialog, hello atau Jakarta Post yang dipegang. Bagi orang yang masih berada di tingkat dasar hal tersebut pasti sangatlah sulit dilakukan. Saya mengerti hal tersebut.



Kelilingilah diri Anda dengan Bahasa Inggris

Apa maksudnya dengan perkataan saya di atas? Begini, ketika kita lahir kita langsung diajari dengan sejumlah kata dalam bahasa ibu. Jika Anda seorang Jawa, sangat mungkin ibu Anda membisikkan kata-kata bahasa Jawa di telinga Anda ketika masih bayi dan belum mengerti apa-apa. Perlahan-lahan Anda tumbuh hingga menjadi seorang anak, Anda sendiri mungkin tidak kaget bahwa Anda bisa berbahasa Jawa dengan lancar. Hal yang sama terjadi pula pada anak-anak yang bahasa ibunya adalah bahasa Inggris. Mereka dari kecil hingga besar selalu dikelilingi dengan bahasa Inggris. Andaikan sekarang Anda berusia 25 tahun dan sedang berusaha menguasai bahasa Inggris, dengan kecanggihan teknologi saat ini, Anda bisa menggunakan berbagai perangkat elektronik untuk mendengar pengucapan bahasa Inggris kapan saya. Banyak sekali software belajar bahasa Inggris di toko buku. MP3 player, cell phone dan laptop yang kita miliki bisa kita pakai untuk memutar bermacam-macam pelajaran bahasa Inggris. Demikian pula dengan buku-buku, kita bisa mendownload ribuan judul buku yang tertulis dalam bahasa Inggris dari internet. Saat ini mudah sekali kita mendapatkan materi pelajaran bahasa Inggris yang dapat disimpan dalam peralatan digital yang kita miliki.

Latihlah bercakap-cakap tidak dengan mesin saja

Meskipun kita bisa bercakap-cakap dalam bahasa Inggris dengan seseorang di belahan bumi lain dengan menggunakan teknologi internet, sangatlah penting bagi kita untuk berbicara bahasa Inggris dengan seseorang secara langsung. Jika Anda kesulitan menemukan native speaker di kota Anda maka yang bisa saya sarankan adalah cobalah membentuk English club di kota Anda. Jika sudah ada kelompok belajar seperti itu, Anda bisa mencoba bergabung. Berlatih bercakap-cakap dalam bahasa Inggris di dalam sebuah kelompok belajar semacam ini akan sangat mempercepat proses Anda dalam menguasai bahasa internasional tersebut. Selamat berlatih semoga sukses. oleh Charles Roring