Tuesday, June 23, 2020

Patung Pekerja Filipina di Mall of Asia

Di pinggir pantai, tidak jauh dari SM Mall of Asia, saya melihat instalasi patung perunggu yang menunjukkan beberapa orang Filipina dengan profesi yang berbeda-beda. Pagi itu belum banyak orang yang memadati kawasan pantai tersebut. Restoran yang berjejer di sana belum ada yang buka. Oleh karena itu, saya lebih leluasa dalam memotret patung tersebut.
Petani, perawat, guru dan pekerja konstruksi, Manny Pacquiao petinju
Patung Pekerja di Filipina
Di bagian tengah ada sosok Manny Pacquiao - seorang Filipina yang terkenal sebagai petinju hebat di seluruh dunia. Ada juga petani, perawat, guru dan pekerja konstruksi. Menurut info yang saya peroleh dari hasil pencarian paman Google, ternyata patung itu dibuat oleh seniman Fred Baldemor. Instalasi seni ini diberi judul Hardworking Filipinos atau Para Pekerja Keras Filipina. Ternyata oleh sang seniman, patung ini dibuat untuk menghormati semua pekerja keras Filipina baik laki-laki maupun perempuan di seluruh dunia.
Memang orang Filipina ada di berbagai penjuru dunia. Mereka banyak yang merantau untuk mendapat pekerjaan dengan gaji yang lebih baik dari pada yang mereka bisa peroleh di negara sendiri. Tentu gaji mereka dihargai tinggi karena rata-rata orang Filipina bisa berbahasa Inggris. Mereka yang bekerja di luar negeri bahkan memiliki ketrampilan khusus. Tidak heran jika pada umumnya tenaga kerja Filipina lebih dihargai dari pada tenaga kerja Indonesia untuk profesi yang sama.
Baca juga:

No comments:

Post a Comment